Tutorial kali ini saya akan membagikan tentang bagaimana cara supaya Localhost kalian bisa di Akses Oleh Orang lain Tanpa perlu setting sana kemari yang membuat kalian bingung. Nah Kali ini Saya mempunyai solusi yang lebih mudah agar Localhost kalian Bisa di Akses Oleh Orang lain.
Langkah Pertama kalian tentunya sudah menginstal Xampp terlebih dahulu sebagai Local Server di komputer kalian. Jika Yang belum mempunyai Xampp kalian bisa download disini. jika kalian sudah Install Xampp di komputer kalian, saya akan memperkenalkan Aplikasi yang dinamakan Ngrok.io .Namanya sedikit Aneh Tapi aplikasi ini sangat berperan penting dalam tutorial kali ini.
Apa itu ngrok.io? Menurut Webresminya sendiri ngrok ini bekerja mengekspos server lokal di belakang NAT dan Firewall ke internet Public melalui terowongan (tunels) yang aman. Tunels tersebut yang digunakan sebagai jalur untuk mengakses URL Localhost kita.
Ngrok Baik juga digunakan untuk
- Menjalankan Layanan personal Could Services dari Rumah.
- Membuat website Demo. Kalian bisa menampilkan demo Project Web Kalian menggunakan Ngrok ini.
- Membangun Webhook konsumen di mesin Development kalian.
Kekurangannya ngrok ini secara pribadi adalah ngrok ini menyesuaikan kecepatan sesuai internet anda. syarat untuk penggunaan aplikasi ini adalah kalian harus terinstal Xampp serta komputer kalian harus terhubung ke Internet. jika Internet kalian Lelet mungkin Akses kedalam Web Server lokal kalian akan lelet, menyebabkan Loading Lama untuk memuat sebuah halaman website kalian.
Bentuk Aplikasi ngrok ini seperti CMD . yang natinya ngrok ini akan menerjemahkan Alamat web Adress localhost kalian menjadi Pubic.
|
Tampilan Aplikasi Ngrok.com |
Cara Supaya Localhost dapat diakses oleh Orang Lain menggunakan Ngrok.com
1.
Langkah Pertama, Kalian harus mempunyai Aplikasi Ngrok ini terlebih dahulu dengan cara kalian buka website
Ngrok atau ketikan alamat
https://ngrok.com/ di address bar browser kalian. setelah itu Pilih menu
login atau
Signup saya pilih login dikarenakan saya akan login menggunakan akun google saya.
|
Tampilan Halaman Login Ngrok.com
|
2. Langkah Kedua, Setelah Kalian
Signup atau
Login , kita akan masuk ke halaman Dashboard seperti tampilan gambar di bawah ini.
Klik tombol " Download for Windows " Untuk mendownload Solfware Ngrok. saya disni memakai Sistem Operasi Windows 10 y :). Setelah selesai di download, Unzip atau Ekstrak File yang telah di download tersebut. untuk Lebih Mudah untuk mengakses Aplikasi ngrok ini saya pribadi biasanya di Ekstrak di Folder
HTdocnya atau biar lebih mudah di Ekstak di
Dekstop3. Langkah Ke Tiga, Kalian Buka aplikasi Ngrok Yang Sudah Kalian Exstrak tadi, Nantinya akan keluar tampilan seperti gambar dibawah ini
4. Langkah ke empat, adalah Mendaftarkan akun kita pada
service Ngrok dengan Menginput token yang ada di dashboard kita.
Caranya kalian ketik Perintah dibawah ini di Terminal Aplikasi Ngrok.
$ ngrok authtoken YOUR_ACCESS_TOKEN
Ganti " YOUR_ACCESS_TOKEN" dengan token yang ada di dashboar kalian. Setelah itu akan tampil pesan seperti ini
Authtoken saved to configuration file: /Users/adminkmi/.ngrok2/ngrok.yml
4. Langkah Terakhir, adalah Menjalankan Ngrok dengan cara yang pertama Tentukan terlebih dahulu Port URL localhost anda . disesuaikan dengan Port yang ada di xampp kalian, saya contohkan seperti gambar dibawah ini.
dikarenakan Port Xampp Saya 8080 maka Port default localhost saya adalah 8080 . biasanya secara default Port xampp adalah 80.
Sesudah kalian Mengetahui Port Xampp Kalian kalian Ketikan di Terminal Aplikasi Ngrok kalian dengan
$ ngrok http 80 *(Port disesuaikan dengan Port Xampp Kalian
Setelah menjalankan Perintah tersebut maka akan tampil gambar seperti di bawah ini
Pada informasi tersebut terdapat link
https://7b1fde64.ngrok.io yang akan digunakan untuk mengakses URL http://localhost:8080 di komputer saya.Hasilnay akan keluar seperti ini
Jika Kalian bisa akses seperti gambar di atas, Selamat kalian berhasil Meng-Onlinekan Localhost kalian tanpa perlu ribet hosting terlebih dahulu.
Untuk mengakses Web Kalian menggunakan Ngrok ini kalian bisa Ketik di Adress Bar Web browser kalian dengan cara :
https://7b1fde64.ngrok.io adalah alamat yang sudah di generate oleh Ngrok tadi sebelumnya
Kesimpulan
Ngrok adalah sebuah aplikasi yang membantu Anda untuk menampilkan Mocup atau sejenis demo aplikasi Local Server kalian ke Public tanpa perlu harus hosting terlebih dahulu. Ngrok bekerja mengekspos server lokal di belakang NAT dan Firewall ke internet Public melalui terowongan (tunels) yang aman. Tunels tersebut yang digunakan sebagai jalur untuk mengakses URL Localhost kita.
Sekian dari Artikel Kali ini semoga bermanfaat, jangan Lupa Share dan tinggalkan komentar di bawah ya .. enjoyy
0 Komentar